Wakil Ketua DPRD Rohil Basiran Siap Membantu Regulasi Yang Dibutuhkan Terkait Bencana Darurat

Jejak18news.com – Dalam rapat koordinasi darurat bencana banjir bersama forkopimda, Wakil Ketua II DPRD Rohil Basiran Nur Efendi SE MIP meminta kepada Pemerintah Daerah harus hadir di tengah masyarakat terdampak banjir.

“Kita harus ada di situ. Kadang-kadang betul menurut kita, belum tentu betul menurut mereka. Namun itu tak perlu ditanggapi, yang penting kita berbuat semaksimal mungkin untuk mereka sesuai dengan kemampuan kita masing-masing,” kata Basiran dalam sambutannya, Minggu (07/01/2024)

Bacaan Lainnya


Basiran mengaku siap membantu sebagai anggota DPRD bagaimana regulasi yang dibutuhkan terkait bencana darurat ini.

“Saya mungkin dalam kesempatan ini tidak bisa memberikan solusi dalam hal ini, karena kami di DPRD tidak memiliki pasukan. Namun kami siap dalam hal regulasi,” ujarnya.

Lebih lanjut, keberadaan pihaknya selaku wakil rakyat kemungkinan hanya dapat membantu dalam hal kebijakan pemerintah dimana dibutuhkan regulasi maka pihaknya siap membantu. .

“Kami juga mengimbau kepada saudara kita yang saat ini dalam kondisi dilanda musibah banjir, agar tetap waspada dan menjaga kesehatan,” sebutnya.

Terkhusus, kepada tim dari pemerintah daerah bulan dari Dinsos, BPBD dan OPD yang terlibat lainnya agar benar-benar action di lapangan sehingga dapat dirasakan masyarakat yang membutuhkan,” bebernya.

DPRD juga mengimbau kepada segenap perusahaan yang ada di Rohil agar turut memberikan bantuan terhadap kebutuhan masyarakat yang berada di tenda pengungsian.

“Perusahaan yang peduli silahkan bawa bendera sendiri ulurkan tangan untuk bantuan masyarakat kita yang terdampak banjir,” pungkasnya.

Pos terkait