Tinggalkan Kursi Empuk, Repol-Ardo Pasangan Paling Serius Membangun Kampar

Jejak18news.com – Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati kampar, Repol dan Ardo disebut sebut pasangan yang paling serius untuk membangun Kabupaten Kampar.

Ketua Maklumat Kandidat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kampar Nur Edlin mengungkapkan bahwa pasangan Repol dan Ardo merupakan pasangan yang sangat berani bertarung untuk membangun Kampar.

“Bayangkan saja, kata dia, keduanya rela meningggalkan poisis empuknya dalam menjaga marwah Kampar kedepannya,” ungkapnya, Kamis (29/8/2024).

Menurut Edlin lagi, Repol dan Ardo merupakan sosok yang patut dicontoh dalam berpolitik. Mereka merupakan sosok yang sangat berani dalam mengambil resiko besar.

“Inilah pasangan yang paling serius, keduanya rela meningggalkan posisi empuknya. Ardo meninggalkan kursi Ketua DPC Partai Demokrat Kampar sedangkan Repol dengan penuh resiko meninggalkan kursi di DPRD Provinsi Riau yang dikabarkan akan menjadi ketua di DPRD Provinsi,” ujarnya.

“Ini merupakan pasangan yang paling serius untuk menjaga marwah kampar kedepannya, karena keduanya mampu mengambil resiko di kursi empuknya masing-masing,” pungkasnya.

Pos terkait