Jejak18news.com – Danau Rusa dan utamanya Candi Muara Takus ini memang salah satu objek wisata menjadi andalan pemerintah kabupaten Kampar.
Sebagaimana untuk diketahui bulan ini kebetulan juga wakil Ketua komisi V DPR RI salah satu anggotanya adalah putra terbaik Kabupaten Kampar yaitu H. Syahrul Aidi Maazat juga berkesempatan datang ke danau rusa dan candi muara takus dalam rangka kunjungan spesifik komisi V.
Didalam pertemuan dengan pemerintah Kabupaten Kampar yang di hadiri juga oleh Bapak Bupati Kampar yang berkesempatan hadir kepala OPD yang terkait, termasuk Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kampar,” Demikian ungkap Zamhur, saat dijumpai awak media, Rabu (29/11/2023)
Ia juga mengatakan, kita sudah juga mengajukan proposal dan disambut baik oleh wakil Ketua komisi V berserta Ustadz Syahrul Aidi Maazat selaku wakil Kampar Riau di DPR RI.
Kita akan segera membuat Detail Engineering Design (DED), tentang pengembangan potensi wisata danau rusa dan candi muara takus secara konfrensif.
“Artinya ketika ini bisa dimasukkan sebagai salah satu program strategis nasional,” jelas Zamhur.
Kita bisa berharap danau rusa dan candi muara takus itu nanti setara dengan objek – objek wisata yang sudah sangat terkenal seperti Labuhan bajo
Dahulu Labuhan bajo juga hanya sebuah tempat yang biasa saja, tetapi ketika ini dijadikan proyek strategis nasional, kita sama – sama tau betapa luar biasanya sebuah kawasan di labuhan bajo itu, dimana disitu menarik ratusan ribu mungkin jutaan wisatawan untuk datang kesana.
“Sehingga bisa mengerakkan roda perekonomian kabupaten bahkan provinsi sekaligus,” Ujar mantan kabag Ekonomi ini
Kita juga berharap kemaren apa yang disampaikan komisi V DPR RI, walau mungkin bukan pada tahun 2024 tapi di tahun 2025 katanya akan mendorong terus.
“Mudahan – mudahan presiden bisa menjadikan kedua kawasan itu sebagai program strategis nasional,” harapnya.
Setelah ini jadi, tentu akan banyak hal dampak positif yang bisa membawa kebaikan terutama bagi pertumbuhan perekonomian dikawasan tersebut. Khususnya tentu saja peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) kabupaten Kampar,” sambungnya
Zamhur menambahkan, salah satu yang akan kita lakukan, selain memang setiap tahun selalu menganggarkan untuk peningkatan – peningkatan tempat wisata tersebut.
“Setiap tahun kita selalu mengadakan kegiatan baik di danau rusa maupun candi muara takus itu sendiri,” Ucap Zamhur
Di akhir wawancara, Ia juga telah menyampaikan kepada staf di era kepemimpinannya, untuk seluruh potensi – potensi wisata di kabupaten kampar ini, dapat kita gali dan di promosikan kepada masyarakat – masyarakat khalayak ramai.
“Tentu saja hari ini bisa terjadi, selain memang peran masyarakat itu sendiri dan peran Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan akan kita maksimalkan,” pungkas Zamhur